Ketum Apjakindo Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya HM Darwis

JAKARTA, Indotimes.co.id – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Asosiasi Pengusaha Jasa Konstruksi Indonesia (Apjakindo) Drs Jasmani Al Hadi menyampaikan turut berduka dan belasungkawa atas meninggalnya HM Darwis, mertua Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Apjakindo Sulawesi Selatan A Jamaluddin Jafar SE, MM pada Minggu (11/6/2017).

Innalillahi wainna ilaihi rojiun. Kami keluarga besar Apjakindo menyampaikan turut berduka cita atas wafatnya HM Darwis yang merupakan keluarga Apjakindo Sulsel. Semoga keluarga yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan,” kata Al Hadi di Jakarta, Minggu (11/6/2017).

Menurut dia, berita duka dari Sulsel tersebut telah disampaikan dan diketahui oleh jajaran pengurus di seluruh Indonesia.

Dengan demikian, Al Hadi berharap ikatan silaturahmi dan rasa persaudaraan keluarga besar Apjakindo di pusat dan daerah semakin terjalin erat sehingga menjadi kekuatan dan spirit bagi Apjakindo sebagai pionir dari perkembangan usaha jasa konstruksi di Tanah Air.

Baca Juga:  Kunjungan Raja Salman, Menteri Puspayoga Teken Kerja Sama Pengembangan UKM

Diketahui, Jamaluddin Jafar kembali terpilih sebagai Ketua DPD Apjakindo Sulsel periode 2017-2022.

Jamaluddin berkomitmen untuk terus mendorong pengembangan organisasi dan fokus memberikan pelayanan yang cepat bagi ratusan anggota pengusaha kontruksi di Sulsel.