JAKARTA, Indotimes.co.id – Satu lagi sajian kuliner paling maknyuss di Ibukota, bakal meramaikan wilayah Kebayoran Baru Jakarta Selatan, tepatnya dibilangan Radio Dalam.
Adalah chef wanita Henny Maria yang sedang menanjak kiprahnya, bakal memperkenalkan sajian western food, dengan brand Steak Twogether membuka cabangnya di
Jalan Radio Dalam No 37A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Henny Maria yang di kenal.dengan Red Koki ini memiliki keahlian khususnya dalam western food. Selain itu, Henny juga ahli dalam memasak masakan Nusantara, Arabian, dan fusion.
Chef ayu ini baru saja tampil mengikuti kompetisi memasak taraf internasional yakni Halal Super Chef International Fine Dining yang diselenggarakan di
Singapura pada bulan Juli 2023 lalu.
Henny adalah salah satu dari duaorang chef yang mewakili Indonesia yang mampu menembus 10 besar ajang bergensi tersebut.
Dengan pengalamannya tersebut Red Koki, yang telah merintis usaha di bidang kuliner UMKM dengan brand Steak Twogether, terus melebarkan sayapnya. Setelah sukses membuka cabang pertamanya di Pusat Kuliner Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, kini kembali membuka cabang terbarunya di Radio Dalam yakni di JI. Radio Dalam no 37A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Steak Twogether hadir dengan membawakan kuliner khas Western dengan menu andalan Steak yang dilengkapi dengan 3 pilihan saus yang dimana Saus Mushroom menjadi Best Seller di cabang pertamanya.
“Kami sangat senang dapat membuka cabang kedua ini, kami berharap dengan dibukanya cabang ini semakin banyak orang yang dapat merasakan kuliner steak khas restoran Bintang lima dengan harga yang ramah di kantong bagi setiap kalangan.” kata Henny yang dijumpai Steak Twogether cabang Radio Dalam, Senin (4/12).
Untuk Steak Twogether cabang Radio Dalam yang resmi dibuka untuk umum pada akhir Desember ini, Hanny bakal mempernalkan menu menu andalannya, seperti Steak ala Twogether yaitu steak for bucin dan steak couple. Juga meltique 200gr (sirloin, rib eye, tenderloin), chiken steak serta menu khusus di akhir pekan, yaitu giga bites (giant iga) dan aus import real meat.Semuanya itu dilengkapi dengan sajian sauce BBQ, black paper, mushroom yang menjadi andalan di Steak Twogether, serta sambal bawang yang menjadi ciri khas sauce di Steak Twogether.
Menurutnya pilihan lokasi gerai Steak Twogether di Radio Dalam, karena memang wilayah ini berada dalam daerah leter U, di Jakarta Selatan meliputi Blokm M, Gandaria, Pondok Indah dan Fatmawati yang terkenal dengan gerai-gerai kuliner ternamanya.
Sebelumnya Henny juga telah membuka cabang Steak Twogether di kota Bekasi, tepatnya di perumahan Galaxy Bekasi
Sebagai chef muda yang juga terbilang sukses merintis usaha kuliner, Henny juga kerap tampil dalam berbagai kegiatan kuliner.
Henny Maria dalam waktu dekat bakal hadir sebagai Narasumber di Acara islami akbar Halal Fair 2023, pada 9 Desember 2023 mendatang di Hall 3 Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD,
Tangerang Banten.
Henny alias Red Koki’ akan tampil sebagai narasumber seputar kuliner halal. Termasuk juga dia akan menyajikan menu-menu halal andalanya, termasuk western food terutama dalam penyajian bahan baku daging yang halal.