JAKARTA, Indotimes.co.id – Penasehat DWP Kemenpora, Niena Kirana Riskyana Dito Ariotedjo berharap adanya Perpustakaan Pungkas Tri Baruno bisa tingkatkan literasi tentang kepemudaan dan olahraga bagi pegawai di lingkungan Kemenpora.

Hal tersebut disampaikan Niena saat memberikan sambutan di acara peresmian Perpustakaan Pungkas Tri Baruno di Lobby Kemenpora, Jakarta, Rabu (9/8) sore.

Persemian tersebut ditandai dengan penandatanganan Prasasti Perpustakaan Pungkas Tri Baruno oleh Penasehat DWP Kemenpora Niena Kirana Riskyana Dito Ariotedjo yang didampingi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora ) Dito Ariotedjo.

“Perpustakaan Pungkas Tri Baruno memiliki berbagai koleksi mulai dari buku olahraga, majalah, karya iImiah dan thesis. Jadi kita sediakan di sini kebanyakan buku-buku yang terkait dengan kepemudaan dan olahraga,” ucapnya.

Perpustakaan Pungkas Tri Baruno diambil dari seorang pemuda Indonesia yang gugur pada saat pendakian Gunung McKinley di Amerika Utara, dalam tim ekspedisi Tunas Indonesia tahun 2008.

Baca Juga:  MH Thamrin Award 2023: Konsistensi PWI Jaya Wujudkan Kebebasan Pers di Jakarta

“Perpustakaan Kemenpora kita berikan nama Pungkas Tri Baruno untuk mengapresiasi almarhum. Almarhum Pungkas Tri Baruno adalah seorang anggota Pramuka yang merupakan pendaki Gunung McKinley di Amerika Utara,” ucapnya.

“Setelah almarhum berhasil menancapkan merah putih di puncak Gunung McKinley, Pungkas berpulang. Kita ingin dengan adanya perpustakaan ini semangat beliau akan tetap hidup untuk anak muda kita,” tutupnya.

Usai meresmikan Perpustakaan
Pungkas Tri Baruno, Penasehat DWP Kemenpora bersama Menpora Dito meninjau langsung Perpustakaan Pungkas Tri Baruno.

Selain meresmikan Perpustakaan Pungkas Tri Baruno, Niena Kirana Riskyana juga meresmikan Pora Daycare, yang berada di Lobby belakang kantor Kemenpora, Jakarta.

Peresmian yang juga dihadiri Menpora Dito Ariotedjo ini diikuti beberapa pejabat eselon I dan II, serta beberapa pegawai yang ada di lingkungan Kemenpora.

“Alhamdulillah pada sore hari ini, kita semua bisa berkumpul dalam acara DWP Kemenpora, khususnya pada acara Peresmian Pora Daycare,” ujar Niena.

Baca Juga:  Dugaan Penggunaan Sertifikat Merek Palsu "Polo By Ralph Lauren " Mohindar HB Ditetapkan Tersangka Dan Menjadi DPO

Penasehat DWP Kemenpora ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukung berdirinya kembali dua sarana penting di Kemenpora ini yaitu Pora Daycare dan Perpustakaan Pungkas Tri Baruno,” sambungnya.

Menurutnya, bagi yang harus membawa anak ke kantor sekarang tidak perlu khawatir lagi karena sudah ada Pora Daycare.

“Kehadiran Pora Daycare difungsikan untuk memberikan pelayanan kepada internal Kemenpora, agar anak-anak dapat ditemani, disayangi, dijaga, dan dikawal sehingga ke depan menjadi generasi yang hebat,” katanya.

Fasiltas Pora Daycare, lanjutannya, terdiri dari tempat bermain, tempat untuk menyusui dan ruang baca. “Jadi bagi pegawai khususnya ibu muda yang bawa anaknya ke Kemenpora jangan khawatir, aktivitas menyusui bayi Insyah Allah nyaman dan aman,” tandas Niena.