Penggerebekan Bom Tangsel, 3 Terduga Teroris Tewas

TANGERANG SELATAN, Indotimes.co.id – Tim Densus 88 Antiteror menemukan sejumlah bom aktif di salah satu rumah kontrakan di daerah Setu Babakan, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (21/12/2016).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, penggerebekan yang menegangkan terjadi sekitar pukul 09.45 WIB tersebut menewaskan tiga terduga teroris dan satu dikabarkan masih hidup.

Tiga pria tersebut justru nekat melawan dengan melempar bom aktif.

Tim Densus 88 langsung melakukan sterilisasi lokasi tempat ditemukannya bom.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri, Brigjen Rikwanto mengatakan,  penggerebekan diawali penangkapan seorang pria bernama Adam sekitar pukul 08.00 WIB.

Dari penangkapan tersebut, diperoleh keterangan bahwa ada tiga rekannya ada di sebuah kontrakan di Babakan.

Kemudian, sekitar pukul 09.45 WIB, Tim Densus 88 Antiteror menyasar rumah kontrakan yang dihuni 3 rekan Adam.

Penggerebekan tiga tersangka itu diawali dengan public address untuk mengingatkan kepada para tersangka untuk menyerah. (Ram)

Baca Juga:  Semua Pihak Harus Jaga Suasana Damai Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden