Pengurus Pusat Ikatan Masyarakat Keturunan Gumay Resmi Dilantik

BOGOR, Indotimes.co.id – Bertempat di De Dangau Hills Kampung Munjul Desa Sukamanah, Mega Mendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu, 6 Mei 2018, Pengurus DPP IMK Gumay resmi dilantik oleh Ketua umum terpilih H. Salkoni Moersalin Gumay SH, MH, QIA, GRCP, GRCA, didampingi oleh Ketua Dewan Penasihat Dr Satria US gumay, SH, MH.

Dalam pidatonya, Satria Gumay menyampaikan harapannya agar masyarakat secara umum, khususnya keturunan Gumay dapat meningkatkan kekeluargaan dan memajukan nama Gumay baik secara nasional maupun internasional, dan dapat mengangkat seni budaya Gumay yang hampir di tinggalkan, serta menggali potensi sejarah dan peradaban Gumay.

Hadir dalam pelantikan tersebut sesepuh dan tokoh Masyarakat Gumay di perantauan Jakarta, Dr HTN Syamsah Gumay. Dalam sambutannya, beliau juga mengajak masyarakat Gumay untuk lebih berperan aktif dalam organisasi IMK Gumay, terutama para generasi penerus, atau keturunan Gumay, dan jangan sampai keturunan Gumay terkotak-kotak. Selain itu hadir juga para pengurus dari Kesatuan Aksi Muda Sriwijaya (KAMSRI), dan Pengurus Ikatan Keluarga Seganti Setungguan (IKSS).

Ketua Umum IKSS yang diwakili oleh Syafrie Gumay, SE. dalam sambutannya menyampaikan bahwa masyarakat keturunan Gumay hendaknya tidak menjadikan organisasi IMK Gumay sebagai tempat berpolitik praktis, namun berperan aktif memberikan pendidikan politik kepada warga Gumay dalam menghadapi Pilkada, agar tidak terjerat dalam “money politik”. Dalam kesempatan itu juga, Syafrie menyampaikan ucapan selamat kepada IMK Gumay atas pelantikan DPP  IMK Gumay periode 2018-2023.

Pengurus IMK Gumay periode 2018-2023 ini akan memprioritaskan programnya pada seni budaya, sejarah dan peradaban Gumay. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Ketua Umum IMK Gumay, Salkoni Gumay. Dengan harapan agar Gumay dikenal tidak hanya tingkat nasional, tetapi juga tingkat internasional. Salah satu wujud harapan tersebut terlihat dengan adanya penampilan tari sambut Erai- erai yang dipersembahkan oleh kelompok tari IMK Gumay, dan penampilan Gitar tunggal yang  dibawakan oleh Harpensi, yang terpilih sebagai juara 1 dalam Festival Gitar Tunggal pada Mubes IMK Gumay bulan Maret lalu. (PYE)