Asprov PSSI DKI Jakarta Lantik Pengurus Masa Bakti 2018 - 2022

JAKARTA, Indotimes.co.id – Asosiasi Provinsi Persatuan Sepak Bola Provinsi DKI Jakarta (Asprov PSSI DKI Jakarta) melantik pengurus baru masa bakti 2018-2022 dan dan sekaligus melakukan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) yang berlangsung di ruang serbaguna gedung Granadi, Kuningan Jakarta Selatan, Rabu (11/4).

Ketua Asosiasi PSSI Provinsi DKI Jakarta Kombes Pol Drs Uden Kusuma Wijaya mengatakan bahwa Asporv PSSI DKI Jakarta ini harus jadi barometer Asprov PSSI daerah lainnya.

“Dengan dilantiknya pengurus baru ini dapat menjadi semangat baru untuk sepakbola kita kedepannya,” ujar Uden dalam sambutannya.

Menurut Uden dengan semangat baru ini, semuanya harus majukan sepakbola di Jakarta. “Kami lakukan dengan gotong royong, sehingga Asprov PSSI DKI Jakarta ini bisa menjadi barometer Asprov PSSI daerah lainnya, serta dengan kepengurusan baru ini bisa menjadi penyulut semangat kita mengorganisir sepakbola yang lebih baik kedepannya,” kata Uden, yang selama ini aktif dalam sepakbola dilingkungan Polri.

Baca Juga:  Kenneth Jadi Bintang, Jambi Bikin Kejutan

Uden menambahkan program utama Asprov PSSI DKI Jakarta adalah pembinaan usia dini serta menggulirkan kompetisi sebagai pendukungnya.

Hal senada diutarakan Wakil Ketua Asprov PSSI Provinsi DKI Jakarta Aldi Karmawan, yang mengatakan, kedepan di Jakarta ini harus munculnya bibit baru atlet sepakbola di Jakarta.

“Pembinaan usia muda harus kita gencarkan, pastinya kedepan kita harus kerja keras. Di Jakarta ini banyak sekali anak usia dini yang bertalenta dan kami ingin adik–adik kita ini jadi atlet sepakbola,” imbuh Aldi.

Pihaknyapun berharap, dengan telah disahkannya kepengurusan baru ini semoga semangat tinggi untuk perubahan sepakbola akan terus berkobar dan para pengurus dapat mewujdkan hal itu.