JAKARTA, Indotimes.co.id – Budisatrio Djiwandono terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum PP Perbasi 2024-2028. Budi yang satu-satunya calon (calon tunggal) pada Musyawarah Nasional (Munas) Perbasi 2024 ini, dipercaya memimpin organisasi bola basket di tanah air, untuk empat tahun kedepan.
Munas Perbasi 2024. yang berlangsung di Hotel Grand Mercure, Kemayoran, Jakarta 28-29 Oktober 2024 ini dengan agenda utama pemilihan ketua umum yang baru.
Budi melanjutkan kepemimpinan Almarhum Danny Kosasih, yang kepemimpinannya seharusnya selesai akhir Oktober ini.
Danny Kosasih yang telah dua periode memimpin PP Perbasi, meninggal dunia karena sakit jantung pada 5 September lalu. Posisinya kemudian digantikan sementara oleh Ardima Rama Putra, sebagai Plt Ketua Umum PP Perbasi, hingga digelarnya Munas ini.
Sebelum ditetapkan sebagai Ketua Umum PP Perbasi pada Munas Perbasi 2024 tersebut, dihadapan seluruh peserta Munas, Budi menyampaikan visi dan misinya sebagai sebagai ketua umum PP Perbasi, termasuk.program-program yang aka dijalani nanti sebagai ketua umum.
“”Kata kunci ke depan adalah kolaborasi. Apakah antar PP Perbasi, Pengkot, Pengkab, sponsor, pelatih, wasit, FIBA harus kolaborasi. Jangan lihat saya sebagai Ketum tapi sebagai saudara kalian yang cinta olahraga basket,” kata Budi, dihadapan ratusan peserta Munas.
“Olahraga basket menjadi hal yang dicanangkan masuk olahraga industri. Ini sesuai Undang-Undang nomor 11 tahun 2022 dan Perpres nomor 86 tahun 2021 tentang DBON. Artinya, basket tak hanya cabang atau arena beraktifitas mencari kebugaran atau kesehatan tapi industri sehingga bisa beri dampak dan nilai ekonomi kepada masyarakat Indonesia.” ujarnya.
“Bukan cuma melahirkan atlet-atlet berprestasi tapi lapangan kerja dan ekonomi sebesar-besarnya bagi masyarakat Indonesia. Oleh karena itu untuk mencapai visi itu, ada delapan misi saya,” ujarnya.
Menurut Budi, dirinya mengusung Visi PP Perbasi kedepan, yaitu, ‘”Olahraga basket mencapai industri dan prestasi menuju Indonesia Emas 2024″.
Budi juga memaparkan misi PP Perbasi yang dipimpinnya ke depan, yaitu :
Memperkuat koordinasi organisasi PP Perbasi dengan Perbasi daerah maupun dengan stakeholder baik itu di pusat, daerah, maupun swasta.
Melakukan rehabilitasi infrastruktur di daerah baik sarana maupun prasarana bekerja sama dengan pemerintah pusat dan pemerintah daerah, dan swasta.
Mendorong penambahan pelatih, wasit, technical delegate, statistik, table official yang berstandar dan berlisensi FIBA.
PP Perbasi akan rutin menyelenggarakan event internasional baik kelompok umur maupun senior.
Menyelenggarakan liga 3×3 baik putra maupun putri. Kemudian akan menjalankan program mini basket secara merata ke seluruh Indonesia.
Selain itu juga akan membangun inklusifitas di dalam budaya olahraga bola basket. Dan yang terakhir, lanjutnya untuk menunjang program daerah PP Perbasi bakal bantu dana Rp 400 juta kepada setiap Pengprov (100 juta per tahun).
Segera Bentuk Kepengurusan PP Perbasi
Setelah terpilih sebagai ketua umum PP Perbasi, Budi segera menjalankan amanat Munas Perbasi 2024, untuk segera membentuk kepengurusan PP Perbasi masa bakti 2024-2028 dalan 30 hari kedepan.
“Saya akan berupaya sekuat tenaga, sesuai tadi visi-visi yang sudah saya sampaikan secara rinci di dalam Munas supaya saya diberi kesempatan 30 hari ke depan maksimum membentuk susunan PP Perbasi 2024-2028 dengan target merealisasikan, mewujudkan cita-cita olahraga bola basket yang sama-sama insan olahraga bola basket Indonesia nantikan,” kata Budi, seusai terpilih sebagai Ketua Umum PP Perbasi.
Budi menyatakan mempunyai kriteria khusus calon pengurus PP Perbasi, yakni harus memiliki kredibilitas dan integritas tinggi terhadap basket nasional sehingga menjalankan satu periode kepengurusan dengan tulus.
Budi akan mengajak perempuan lebih banyak lagi untuk masuk struktur kepengurusan PP Perbasi nantinya. “Ini juga sesuai dengan program FIBA Women in Basketball,” tandas Budi.