Davis Cup Indonesia Tertinggal 0-2

JAKARTA, Indotimes.co.id – Indonesia untuk sementara tertinggal 0-2  dari Selandia Baru  pada hari pertama Davis Cup Grup II zona Asia/Oceania, di Stadion Tenis Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Sabtu (14/9).

Pada hari pertama yang mempertandingkan nomor tunggal, Indonesia yang menurunkan Muhammad Rifqi Fitriadi dan David Agung Susanto, harus mengakui keunggulan para petenis Selandia Baru.

Muhammad Rifqi Fitriadi yang  tampil pada laga pembuka menghadapi Ajeet Rai, dipaksa menyerah 6-7 (6-8), 3-6.

Rifqi sempat tampil gemilang diawal-awal gim pertama, tak mampu menuntaskan kemenangan di depan mata. Sempat unggul 6-2,  sayang Rifqi tertahan, bahkan menyerah pada angka akhir dengan tie break. 6-7 (6-8). Begitu pula di gim kedua, petenis muda Indonesia tak mampu  membendung laju Ajeet Rai menuntaskan pertandingan ini dengan skor akhir 3-6.

Sementara di pertandingan kedua,  David Agung Susanto yang menghadapi Rhett Purcell,
juga gagal meraih poin. David Agung menyerah dalam pertandingan ketat tiga gim, 6-3, 4-6, dan 0-6.

Baca Juga:  Menpora Ajak PSSI Bersinergi untuk Pembinaan Usia Dini

Sempat memberikan asa, setelah mengatasi gim pertama dengan skor 6-3 atas Purcell yang pernah dihadapinya di turnamen ITF Tennis F2 Futures pada 2017 silam, David akhirnya tak berdaya di gim sisa dengan
4-6 dan 0-6.
,
Tertinggal.0-2 pada laga hari pertama dari Selandia Baru, membuat peluang Tim Davis Cup Indonesia memenangkan pertandingan Grup II zona Asia Oceania kian berat.

Pada hari kedua, Minggu (15/9) Indonesia vs Selandia Baru akan melakoni tiga pertandingan lagi, yaitu satu pertandingan ganda dan dua pertandingan tunggal.

Pertandingan diawali nomor ganda, antara andalan tuan rumah, pasangan Ari Fahresi/Anthony Susanto  menghadapi ganda nomor satu Selandia Baru, Marcus Daniell/Michael Venus.

Pertandingan akan dilanjutkan pada nomor tunggal, kali ini tunggal andalan Indonesia David Agung Susanto  bertemu Ajeet Rai dan laga antara M. Rifki Fitriadi menghadapi Rhett Purcell.

Baca Juga:  Menpora Minta PP Pelti Kembalikan Kejayaan Tenis Indonesia

Berikut hasil lengkap hari pertama, Sabtu (14/9) Piala Davis Indonesia vs Selandia Baru.

Muhammad Rifqi Fitriadi  vs Ajeet Rai 6-7 (6-8), 3-6

David Agung Susanto  vs Rhett Purcell   6-3, 4-6, 0-6.