JAKARTA. Indotimes.co.id – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19, Indra Sjafri, memastikan Egy Maulana Vikri baru bergabung dalam pemusatan latihan Skuat Garuda Nusantara pada 7 Oktober 2018 mendatang. Pihak PSSI dan Timnas U-19 sudah menerima surat dari klub Egy benaung saat ini, Lechia Gdansk, soal izin bergabungnya pemain jebolam SKO Ragunan jakarta itu.
Indra Sjafri memastikan, Egy siap membela Timnas U-19 dalam persiapan menuju Piala Asia U-19 2018, ketika menghadapi Arab Saudi U-19 pada tanggal 9 Oktober mendatang. Sudah hampir dipastikan Egy absen saat Turnamen Anniversary U-19 pada 21-25 September 2018 di Stadion Pakansari Cibinong, Kabupaten Bogor.
“Tanggal 7 Oktober Egy berangkat dari Lechia, dan kita sudah menerima suratnya dari Lechia. Kita sepakat Egy sudah bergabung dengan kami tanpa mengurangi kinerja Egy di Lechia. Jadi tinggal menunggu Egy saja,” kata Indra Sjafri, usai sesi latihan Timnas U-19 di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Rabu (19/9) pagi.
Menurut Indra, saat uji coba lawan Arab Saudi, Egy sudah bisa main, termasuk di Piala Asia nanti. Namun dipastikan Egy tak bisa bermain saat Turnamen Anniversary U-19., Tidak apa-apa, yang penting ada progresnya nantinya di tim,” ujar mantan pelatih Bali United tersebut.
Indra menambahkan selain uji coba melawan Arab Saudi U-19, Timnas U-19 juga akan melakoni laga uji coba menghadapi Yordania U-19 pada tanggal 13 Oktober mendatang. Indra berharap Egy mampu bermain maksimal dalam dua laga uji coba, melawan Arab Saudi dan Yordania, sebelum tampil di Piala AFC nanti.
Sebelum itu, Timnas U-19 akan menghadapi PSSI Annivesary U-19 Tournament 2018 melawan China U-19 dan Thailand U-19. Ini merupakan ajang persiapan Timnas U-19 menuju Piala Asia U-19 2018.
Turnamen ini berlangsung pada 21-25 September 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. Laga perdana mempertemukan Thailand U-19 kontra China U-19, pada tanggal 21 September 2018.
Sementara itu, Timnas U-19 akan menghadapi Thailand U-19 pada tanggal 23 September 2018. Dua hari kemudian pada 25 September, Timnas U-19 akan menghadapi China U-19.
Pada Piala Asia U-19 2018 nanti, Timnas U-19 tergabung di Grup A bersama Qatar, Uni Emirat Arab (UEA), dan Taiwan. Piala Asia U-19 2018 berlangsung dari tanggal 18 Oktober hingga 4 November 2018 mendatang.
.