FM Aditya Bagus Arfan Raih Norma IM Kedua

BUDAPEST,Indotimes.co.id – Pecatur muda Indonesia, FM Aditya Bagus Arfan (2374) berhasil meraih norma International Master (IM) kedua di Turnamen Catur Grandmaster Vezerkepmezo 2023,yang berlangsung di Budapest, Hungaria pada 15 sampai 23 Maret 2023.

Torehan norma IM kedua yang diraih Adit sapaan akrab Aditya Bagus Arfan, setelah dirinya meraih kemenangan atas FM Shubh Jayesh Laddha asal Amerika Serikat. Pecatur muda yang barus berusia 16 tahun ini mampu mengatasi permainan Shubh Jayesh, pada langkah ke-32 permainan catur variasi Mieses Skotlandia.

Menurut rilis Pers PB Percasi, Adit meraih norma IM keduanya, setelah sebelumnya Adit meraih norma IM Pertamanya di Bangkok Open 2022 lalu. Bukan itu saja pada turnamen di Budapest kali ini, Adit bahkan mendapat tambahan rating sebanyak 22,4 poin.

Secara keseluruhan Adit mencatatkan empat kemenangan, tiga remis dan dua kalah di turnamen ini. Raihan poinnya sama dengan peringkat kedua IM Vuppala Prraneeth dan IM Shete Sammed dari India.

Baca Juga:  Seleksi Catur Kontingen Porwanas DKI Jakarta

Kemenangan Adit atas Shubh ternyata sesuai persiapan. Adit mainkan variasi Mieses dalam pembukaan Skotlandia yang cukup dalam di bahas buku teori. Dan, Adit sudah sering memainkannya dan cukup paham. Sampai Langkah ke-17 partai berjalan seperti GM Parimarjan Negi vs GM Sriram Jha pada 2011.

Pada Langkah ke-18 Adit bahkan menemukan lanjutan 18. Mh4 yang bahkan lebih baik daripada yang dimainkan GM Super Negi (2631). Adit menguasai sepenuhnya permainan hingga Shubh menyerah pada langkah ke-32.

Kemenangan Adit di turnamen Grandmaster Vezerkepzo 2023 membawanya pada Turnamen Sixdays. Turnamen ketiga yang diadakan pada 24 sampai 29 Maret 2023. Rencananya, setelah mengikuti Turnamen Sixdays, Adit akan kembali ke Jakarta.