JAKARTA, Indotimes.co.id – Indonesia akhirnya tergabung di dalam Grup A pada putara final Piala AFC U-19 2018 yang akan berlangsung di Indonesia, Oktober mendatang. Pembagian grup tersebut merupakan hasil undian grup Piala AFC U-19 2018,yang dilakukan di Hotel Fairmont, Jakarta, Jumat (18/5).
Pada Grup A, Timnas Indonesia U-19 bakal menghadapi China Taipe, Qatar, dan Uni Emirat Arab.
Dalam pegundian yang dilakukan pihak Konfedarasi Sepakbola Asia (AFC) tersebut, Indonesia berada di pot 1 undian Piala AFC 2018 bersama Jepang, Arab Saudi, dan Vietnam. Pot 2 dihuni Irak, Tajikistan, Korea Selatan, dan Uni Emirat Arab.
Seementara Pot 3 ditempati Australia, Qatar, China, dan Thailand. Pot 4 menempatkan Korea Utara, Yordania, Malaysia, China Taipe.
Pertandingan Piala AFC U-19 2018 dimulai pada tanggal 18 Oktober sampai 4 November,akan digelar di Jakarta dan sekitarnya. Empat stdion aka digunakan untuk laga putran final Piala AFC U-19 tersebut, yaitu Stadion Utama Gelora bung Karno (SUGBK) Jakarta, Stadion Pakansari Kabupaten Bogor, Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi, dan Stadion Wibawa Mukti Kabupaten Bekasi.
Dari hasil babak penyisihan grup, juara dan runner-up grup berhak melaju ke babak perempat final. Selanjutnya delapan tim yang lolos ke perempat final, akan bersaing untuk menentukan tim yang lolos ke semifinal.
Sebagai tuan rumah Timnas U-19 ditargetkan dapat lolos ke babak semifinal atau empat besar. Karena empat tim yang masuk babak empat besar di Piala AFC 2018, otomatis lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 2019 di Polandia.
Berikut hasil undian Grup Babak Penyisihan Piala AFC U-19 2018:
Grup A:
Indonesia
Uni Emirat Arab
Qatar
China Taipe
Grup B:
Japan
Irak
Thailand
Korea Utara
Grup C:
Vietnam
Korea Selatan
Australia
Yordania
Grup D:
Arab Saudi
Tajikistan
China
Malaysia.