Kirab Obor Asian Games 2018 Tiba di Pulau Seribu Masjid, Lombok

PRAYA, Indotimes.co.id – Setelah menggelorakan Pulau Bali, Kirab Obor Asian Games 2018 tiba di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Ratusan masyarakat menyambut kedatangan kirab obor dan diiringi oleh semarak alunan tradisional, Gendang Beleq, di Lombok Internasional Airport.

Ketua rombongan pembawa obor, Marsekal Pertama, Eko Dono Indarto, secara simbolis menyerahkan api obor kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Lombok Tengah, H.M. Nursiah dan kemudian dilanjutkan ke Sekretaris Daerah Provinsi NTB, Dr. Rosiady Sayuti selaku tuan rumah.

Putu Sutama, pembina kelompok Gendang Beleq dari SMA 4, Praya, Lombok Tengah yang menyambut api obor Asian Games 2018 di bandara mengatakan bahwa dirinya sangat bangga Nusa Tenggara Barat menjadi salah satu provinsi yang disinggahi oleh Kirab Obor Asian Games 2018. ” Saya senang sekali murid SMA 4 Praya dapat menjadi bagian dari peristiwa bersejarah ini. Mereka sudah melakukan persiapan khusus seminggu ini dan sangat antusias,” ujar Putu di sela persiapan penyambutan.

Baca Juga:  Turnamen Amman BNI M25K Seri Pertama: Rifqi Fitriadi Gagal ke Semifinal

Selanjutnya, api obor Asian Games 2018 dibawa ke kawasan Mandalika, wilayah tujuan wisata yang saat ini tengah dikembangkan oleh Pemerintah Daearah NTB menjadi primadona wisatawan. Perjalanan yang menempuh jarak kurang lebih 21 km dengan memakan waktu sekitar 40 menit ini dimeriahkan teriakan “Indonesia” oleh ratusan pelajar yang menyambut sepanjang perjalanan.