JAKARTA, Indotimes.co.id – Petenis tunggal putri terbaik Indonesia, Aldila Sutjiadi (26) tampil sebagai juara Turnamen Mandiri Tennis Open 2022.

Di partai final tunggal putri, Aldila
sukses mengalahkan petenis asal
Kalimantan Selatan, , Fadona Titalyana straight set, 7-5 6-0.

“Di set pertama, saya cukup kesulitan dan sempat ketinggalan 2-4 namun bisa maintenance permainan untuk tetap stay dan berbaik unggul 5-4. Fadona, petenis yang sangat taktikal,” ujar Aldila yang segera bertolak ke AS sebelum mengikuti turnamen WTA 250 di Guadalajara, Mexico.

Sementara di nomor tunggal putri, gelar juara diraih pasangan Beatrice Gumulya/Jessy Rompies (Jawa Timur), setelah menundukkan pasangan kembar dari DKI Jakarta, Fitriana Sabrina dan Fitriani Sabatini, 6-1 6-3.

Kawinkan Gelar

Sementara itu petenis tunggal putra nomor satu Indonesia, Muhammad Rifqi Fitriadi (23 tahun) berhasil mengawinkan gelar juara Mandiri Tennis Open 2022.

Baca Juga:  Kemenpora Inisiasi Hari Bersepeda Nasional

Rifqi sukses merengkuh dua gelar sekaligus yaitu nomor tunggal putra dan ganda putra pada turnamen berhadiah total Rp 200 juta ini.

Pada final, tunggal putra wakil Jawa Timur yang juga unggulan teratas itu mengalahkan Achad Imam Ma’ruf dari Papua Barat. Rifqi menang dua set langsung, 6-2 6-1.

Rifqi juga sukses meraih juara tunggal putra, berpasangan dengan petenis Papua asal Pulau Madura, Gunawan ‘Gugun’ Trismuwantara, mereka menekuk duet Kalimantan Selatan/Jawa Barat, Tegar Abdi Satrio Wibowo dan Rafli Febi Tri Prasetyo 6-2 6-2.
di partai final

“Rasanya senang dan bahagia akhirnya bisa juara karena ada sedikit tekanan bagi saya untuk tampil maksimal di turnamen Mandiri Tennis Open 2022 ini,” ungkap Rifqi seusai laga di lapangan tenis utama The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Minggu (13/2).

Mandiri Tennis Open 2022 yang disponsori PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. ini merupakan turnamen nasional pertama dalam kalender kompetisi resmi PP Pelti pada masa dua tahun pandemi.

Baca Juga:  Menpora Amali: Presiden Minta Perlakuan Tidak Baik di All England Jangan Didiamkan

Berikut ini hasil Final, Minggu (13/2)

Tunggal Putri:
1-Aldila Sutjiadi v 4-Fadona Titalyana 7-5 6-0

Ganda Putri:
Beatrice Gumulya/Jessy Rompies v Fitriana Sabrina/Fitriani Sabatini 6-1 6-3

Tunggal Putra:
1-M. Rifqi Fitriadi v Achad Imam Ma’ruf 6-2 6-1

Ganda Putra:
Gunawan Trismuwantara/Rifqi Fitriadi v Rafli Feby 6-2 6-2