JAKARTA, Indotimes co.id – Andalan Indonesia, Muhammad Rifqi Fitriadi melangkah ke semi final tunggal pekan kedua Amman International Tennis Championships 2022.
Di perempat final turnamen seri ITF Men’s World Tennis Tour ini, petenis yang karib disapa Tole itu sukses membungkam Yusuke Takahashi dari Jepang, dua set langsung dengan skor akhir 6-4 6-4.
“Kuncinya sabar, konsisten dan tetap percaya diri,” ujar
Tole usai laga berdurasi 90 menit di lapangan The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Jumat (19/8).
Pada babak empat besar, Sabtu (20/8), Tole bakal menantang kembali wakil Negeri Matahari Terbit yang menempati posisi unggulan kedua, Shintaro Imai.
“Imai punya peringkat lebih tinggi dan pengalaman yang lebih banyak dibandingkan lawan-lawan di babak sebelumnya. Namun tetap optimistis menghadapinya,” tekad petenis asal Banjarmasin anggota skuad peraih perak tenis beregu putra SEA Games 2021 Vietnam, Mei silam.
Terakhir kali, putra Merah Putih yang mampu menapaki semi final adalah Christopher Rungkat ketika ajang level ini masih bertajuk ITF Men’s Future, 2017.
Sayangnya, duet Nathan Anthony Barki/Christopher Rungkat tak mampu mengulang prestasi seperti event pekan pertama yang didukung penuh salah satu perusahaan tambang emas dan tembaga terbesar di Tanah Air, PT Amman Mineral Nusa Tenggara ini. Nathan/Christo kandas di semi final, harus mengakui keunggulan pasangan Jepang, Issey Okamura/Kento Takeuchi 1-6 6-3 [1-10].