JAKARTA, Indotimes.fo.id -Timnas Voli Putra Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor 3-1 (25-23, 21-25, 25-14, 25-23) pada laga pembuka SEA V League 2023 pekan kedua, Jumat (28/7/2023) yang digelar di Santa Rosa, Laguna, Filipina.
Pada set pertama, Farhan Halim dkk. tampil masih di bawah form. Hal ini menurut manajer tim, Ossy Dermawan karena GOR tempat pertandingan terlalu dingin.
“Apalagi pada set kedua anak-anak masih belum bisa menyesuaikan dengan GOR yang dingin, sehingga kita kalah pada set kedua,” kata Ossy yang dihubungi di Filipina, Jumat (28/7/2023).
Pada set ketiga, lanjut Ossy, chemistry para pemain sudah mulai didapat. Sehingga pada set tersebut unggul jauh dengan skor 25-14.
Menurut Ossy yang juga manajer LavAni pada Proliga 2023 lalu, set keempat performa Dio Zulfikri dkk. mulai menurun sehingga skor tidak terlalu jauh. “Tapi untung kita bisa menang set keempat sehingga unggul 3-1,” lanjutnya.
Sementara itu, asisten pelatih Erwin Rusni mengatakan, kurang puas dengan penampilan tim asuhan Jeff Jiang.
Hal itu dikarenakan masih ada kekurangan terutama pasing bola pertama dan Service kita kurang menyerang sehingga Vietnam bisa melakukan serangan.
Dua pemain timnas, yakni Doni Haryono dan Farhan Halim mengalami sakit panas dingin menjelang pertandingan dikarenakan cuaca yg kurang baik di Filipina sehingga menggangu konsentrasi para pemain.
“Tapi alhamdulillah kita bisa mengatasinya dan mudah-mudahan besok melawan tuan rumah Filipina bisa maksimal,” tandas Erwin.